Categories
Berita

UPDATE 14 Mei 2021: Harga Emas Spot Turun Tipis ke $1.824

BAGIKAN:
Emas batangan di tempat penyimpanan

Jakarta – Harga emas turun tipis setelah kemarin menguat. Jumat (14/5) pukul 07.31 WIB, harga emas spot berada di US$ 1.824,50 per ons troi, turun 0,12% jika dibandingkan dengan harga kemarin.

Dalam sepekan, harga emas melemah 0,37%. Harga emas ini masih dipengaruhi pergerakan yield US Treasury. Pagi ini, yield surat utang negara Amerika Serikat (AS) tenor 10 tahun tersebut naik tipis ke 1,66% dari sebelumnya 1,658%.

“Semua angka inflasi secara positif mempengaruhi harga emas dan momentumnya kemungkinan akan terus berlanjut,” kata Jeffrey Sica, pendiri Circle Squared Alternative Investments kepada Reuters.

Baca juga: Reli Berlanjut, Emas Dunia Kian Pede Pamer Kemilau

Data menunjukkan lebih sedikit orang Amerika mengajukan klaim baru untuk tunjangan pengangguran minggu lalu. Sementara itu, harga produsen naik lebih dari yang diharapkan di bulan April.

Sebelumnya, harga konsumen AS melonjak paling tinggi dalam hampir 12 tahun bulan lalu, yang meningkatkan kekhawatiran atas kenaikan inflasi dan kemungkinan kenaikan suku bunga.

Namun, Federal Reserve telah berjanji untuk mempertahankan suku bunga rendah sampai ekonomi mencapai lapangan kerja penuh dan inflasi mencapai 2% dan bertahan di atas level tersebut untuk beberapa waktu.

“Penurunan emas tetap menjadi peluang pembelian,” kata David Meger, direktur perdagangan logam di High Ridge Futures.

Meger menambahkan bahwa kondisi fundamental AS kuat untuk melalui pemulihan ekonomi bersama dengan tingkat suku bunga yang sangat rendah yang menciptakan tekanan inflasi di pasar. Investor sekarang menunggu data penjualan ritel AS pada hari Jumat.

Sumber: Kontan

BAGIKAN:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *