Categories
Berita

Vaksin Corona Masih Tanda Tanya, Harga Emas Menguat Terbatas

BAGIKAN:

HargaEmas.com – Harga emas dunia menguat terbatas pada akhir perdagangan Kamis pagi WIB (21/5/2020) dan ditutup naik $6,5 (+0,37%) pada level $1.752 per ounce. Hal ini menyusul ketidakpastian akan ditemukannya vaksin Covid-19 dalam waktu dekat, dan juga penurunan tingkat produksi emas pada kuartal pertama 2020.

Seperti diberitakan pada awal pekan ini bahwa Moderna Inc sebuah perusahaan bioteknologi asal AS melaporkan hasil menggembirakan atas tes kandidat vaksin virus corona. Vaksin tersebut dikabarkan berhasil membentuk sistem kekebalan tubuh atas virus corona.

Para ahli yang diminta pendapatnya sepakat mempertanyakan efektivitas vaksin tersebut. Mengingat hasil positif yang dilaporkan hanya berasal dari 8 dari 45 sukarelawan berusia 18-55 tahun yang berpartisipasi dalam uji coba tersebut. Sedangkan Moderna tidak melaporkan hasil 37 peserta lainnya.

Sehingga para ahli berkesimpulan bahwa laporan Moderna masih terlalu dini. Dan, dibutuhkan waktu yang lebih lama (paling tidak 6 bulan sampai setahun) untuk uji coba lebih lanjut untuk dapat membuktikan keampuhan sebuah vaksin.

Sementara itu, salah satu pemicu kenaikan harga emas adalah penurunan tingkat produksi emas. Perusahaan-perusahaan tambang yang terdaftar di bursa AS melaporkan penurunan tingkat produksi emas sepanjang kuartal pertama tahun 2020 dari 6,83 juta ounce menjadi 5,86 juta ounce. Angka ini turun 15 persen dibandingkan tingkat produksi pada kuartal keempat tahun 2019.

Dari dalam negeri, Wakil menteri Keuangan Suahasil Nazara dalam konferensi pers virtual mengatakan bahwa dalam kondisi yang bergejolak seperti sekarang ini, permintaan akan emas pasti meningkat karena emas merupakan komoditas yang aman.

Kalau dicermati dengan seksama, di antara semua komoditas, hanya indeks emas yang berada di atas 100. Sedangkan indeks komoditas lainnya berada di bawah 100 bahkan ada yang sudah di bawah 90 seperti pertambangan dan pertanian.

Lalu, ke mana arah pergerakan harga emas berikutnya? Level resisten terdekat emas dunia berada di $1.764 (R1) dan selanjutnya $1.775 (R2). Sedangkan apabila emas bergerak turun, maka akan berhadapan dengan level support di $1.727 (S1) dan $1.716 (S2).

BAGIKAN:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *